Laboratorium Konstruksi dan Bahan Bangunan (LKBB) berdiri pada tahun 1959 pada saat Fakultas Teknik baru berusia 6 Tahun. Laboratorium ini termasuk lab tertua di lingkungan Universitas Syiah Kuala (USK). Hingga tahun 2019 tidak kurang dari 3800 mahasiswa dan alumni Teknik Sipil USK yang menggunakan laboratorium ini baik untuk menyelesaikan praktikum dasar bahan bangunan, perencanaan dan penelitian untuk tugas akhirnya. Jumlah tersebut belum ditambah dengan mahasiswa dari universitas dari luar dan dalam kota Banda Aceh yang menggunakan fasilitas LKBB untuk menyelesaikan studinya. sebagai satu-satunya laboratorium konstruksi dan bahan bangunan terlengkap di Provinsi Aceh, LKBB sangat berperan aktif dalam pembangunan Aceh khususnya bidang infrakstruktur.

  • Pengujian

– Strong Wall

– Loading Frame

– Universal Testing Machine 10 (*)

– Universal Testing Machine 100 (*)

– Mesin Uji tekanan 100 ton, 200 ton dan 400 ton

– Oven (*)

– Anak timbangan (*)

– Timbangan Digital (*)

– Hydraulic Pump

– Data Logger TSD-303

– Cetakan silinder 15×30 dan 10×30

– Cetakan kubus 15x15x15

– Susunan ayakan

– Load Cell 500 kN dan 50 KN (*)

– Alat Core Drill

– Stopwatch (*)

  • Peralatan

1. Pengujian Agregat

– Pengujian sifat fisis agregat

– Pengujian abrasi agregat

2. Mix Design / Job Mix Beton

3. Pengujian Mekanis

– Pengujian Kuat Tekan Beton (*) 

– Pengujian Kuat Lentur Beton

– Pengujian Tarik Tulangan Baja (*) 

– Pengujian Tarik Profil Baja

– Pengujian Teluk Baja

– Core Drill Beton

– Hammer Test

– Lebar Locator Test

4. Pengukuran dan Perhitungan Struktur Bangunan

– Pengukuran dan Penggambaran Dimensi Bangunan

– Perhitungan Struktur Bangunan (Analisis dan Desain)

Untuk melihat daftar biaya pengujian yang diperlukan tekan tombol dibawah ini

Scroll to Top